B. MENGENAL SYSTEM CONFIGURATION (MSCONFIG) UTILITY

System Configuration merupakan tools yang terdapat dalam sistem operasi Windows 7 dan Windows 10 yang dapat membantu mengidentifikasi masalah saat komputer tidak bisa melakukan startup dengan benar.
System Configuration ini pada versi Windows XP kebawah dikenal dengan sebutan MSCONFIG atau Microsoft System Configuration Utility dengan nama filenya yaitu msconfig.exe yang lokasinya terdapat di folder C:\Windows\System32. 
FUNGSI SYSTEM CONFIGURATION UTILITY
Seperti telah disebutkan diatas, dengan bantuan System Configuration ini kita bisa melakukan troubleshooting khususnya yang menyangkut pada proses startup windows. Dalam System Configuration ini kita bisa mendisable software, device driver dan windows service yang biasanya menjadi salahsatu penyebab komputer menjadi lambat, atau misalkan kita ingin melakukan pengaturan proses booting misalnya agar secara default windows dipaksa booting ke dalam “safe mode” atau bisa juga diseting agar bisa mempercepat waktu booting komputer.
MENJALANKAN SYSTEM CONFIGURATION
Untuk masuk ke jendela System Configuration dalam Windows 7 atau Windows 10 ini dapat dilakukan dengan cara sebagai berikut:
  • Dengan mengetikan: System Configuration dalam kotak Search file and program pada Start Menu atau,
  • Klik tombol Start, klik Control Panel, klik System and Maintenance, klik Administrative Tools dan double klik System Configuration.
Mengatur proses startup Windows dengan mudah
Windows secara default sendiri sudahlah cukup cepat dalam loading ke dalam sistem operasinya, tapi seiring bertambahnya waktu maka akan banyak software yang diinstall dan kadang bisa menambah waktu yang dibutuhkan untuk proses startup setiap kali masuk ke Windows. Karena itulah kita perlu memilih dan mengatur ulang program dan proses mana saja yang sebaiknya aktif, sehingga proses – proses yang tidak penting tidak memberatkan beban kerja komputer.

Microsoft sendiri telah menyediakan sebuah tool untuk melakukan pengaturan proses startup Windows, yaitu System Configuration. Cara memanggil System Configuration sangatlah mudah, cukup jalankan run dialog (tekan tombol Windows+R) kemudian ketikkan msconfig dan tekan ENTER.


Jendela System Configuration akan terbuka, dan tab General akan aktif. Disini anda bisa melihat setting startup Windows yang aktif dalam Startup selection.

Ada 3 opsi dengan detail lebih lanjut didalamnya:
  • Normal startup – Windows akan memuat semua service dan driver hardware tanpa terkecuali.
  • Diagnostic startup – Windows akan memuat layanan dan driver paling dasar saja.
  • Selective startup – Windows hanya menjalankan service, proses startup, dan driver yang telah anda tentukan sebelumnya.
Selanjutnya adalah tab Boot, disini anda bisa mengetahui konfigurasi booting Windows. Jika ada lebih dari satu sistem operasi (multi-boot) maka anda bisa menentukan defaultnya melalui tab ini.
Tab ketiga adalah Services, anda bisa melihat layanan apa saja yang aktif dalam Windows. Saya sarankan untuk mempelajari nama – nama service yang ada dan cek apakah penting atau tidak, terutama nama layanan yang bukan milik Microsoft biasanya hanya akan melambatkan kerja sistem operasi. 

Kemudian adalah tab Startup yang akan menampilkan daftar program atau proses yang akan dijalankan saat Windows masuk dan aktif. Kalau anda mematikan beberapa proses tidak penting disini maka pada saat menyalakan komputer berikutnya Windows akan terasa lebih ringan dan cepat. Sekali lagi pelajari dibutuhkan atau tidak proses – proses startup yang ada.


Tab terakhir Tools hanya berisi daftar peralatan pengaturan sistem dari Windows, saya sendiri jarang menggunakannya.
Nah… kalau diperhatikan yang paling berpengaruh dalam pengaturan konfigurasi startup Windows adalah Services dan Startup, dan saran saya adalah yang tidak terpakai atau vital dinonaktifkan saja.
Apa saja proses yang bisa dimatikan? Sayangnya apa yang boleh atau tidak dimatikan merupakan unik per komputer dan tergantung software yang anda install juga. Kalau asal mematikan bisa merusak Windows, jadi harap hati – hati saja sebelum mengubah apapun.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Tata Tertib dan Peraturan Perpustakaan

Sejarah Komputer dan Perkembangannya